-->
Nafilata Primadia

Smartphone Android Vivo X3S: Dynamic Smart Delight Sound

Smartphone Android Vivo X3S: Dynamic Smart Delight Sound
Belakangan ini saya merasa smartphone milik saya sudah semakin stupid. Smartphone yang sudah berumur +- 4 tahun ini saya 'pungut' dia dari gerai resminya, beberapa minggu setelah iklannya menjamur di dunia pertelevisian. 

Sayang sekali, setelah empat tahun bersama, susah-senang, hujan-panas, jatuh-bangun telah dilalui bersama, kini smartphone saya mulai letih, lesu, lunglai, dan lemot. Sering kali smartphone android saya ngehang disaat yang sangat-sangat tidak tepat. Misalnya, saat sedang browsing mencari jurnal-jurnal ilmiah untuk tugas kuliah, download materi kuliah dari grup facebook dan e-learning, saat chatting via BBM dan Line, dan saat lihat foto-foto via instagram.

Saat ini saya sedang butuh smartphone yang mampu menunjang kegiatan stalking sehari-hari saya sebagai seorang mahasiswa semester 6, dimana jadwal kuliahnya semakin berkurang, tapi tugasnya semakin bertambah berkali-kali lipat.

Smartphone android vivo X3S... 


seandainya saya dapatkan android smartphone yang mempunyai desain elegan nan mewah ini. Perpaduan warna putih dan silver, serta pinggirannya yang terbuat dari material metal, bisa meningkatkan level kekerenan up to 90%.

Melakukan banyak kegiatan dengan menggunakan banyak aplikasi jadi lebih mudah karena vivo X3S ini sudah dibekali dengan prosesor Octa-Core 1.7 GHz MediaTek MT6592, RAM 1 GB, memori internal 16 GB dan kapasitas baterai 2000mAh. Mencari dan membaca jurnal-jurnal lewat 'genggaman', atau ngoding lewat smartphone juga semakin nyaman karena layar berukuran 5 inci milik vivo X3S ini memiliki resolusi HD 720 x 1280 piksel. 








Smartphone android dengan bobot 153 gram ini menggunakan Android Jelly Bean 4.2 dan dikustomisasi jadi FunTouch OS lho. Tampilannya jadi makin unik dan keren dah.





Teknologi yang terus berkembang setiap waktu saat ini telah mempengaruhi dalam kegiatan kuliah di kelas. Kalau dulu sewaktu saya sekolah, tidak boleh menggunakan handphone saat kegiatan belajar mengajar berlangsung, lain halnya yang saya alami sekarang. Beberapa dosen membolehkan mahasiswanya menggunakan gadgetnya dalam kegiatan belajar mengajar. Jadi tak jarang beberapa teman saya yang kalau sudah capek nulis, langsung memotret materi-materi yang ditampilkan lewat LCD Projector. 

Nah berhubung smartphone saya saat ini sangat tidak mendukung untuk melakukan hal tersebut, jadi saya masih harus nulis sendiri. Kamera hape saya cuma 2 MP. 

Lain cerita jikalau saya punya vivo X3S, saya bisa ikutan motret materi yang gak sempat dituliskan. Android smartphone vivo X3S ini mempunyai dua kamera. Kamera belakang 13 Megapixel didukung dengan LED Flash dan f/1.8 aperture. Kamera depan 5 Megapixel. Kedua kamera ini bisa merekam video dengan kualitas full HD 1080. Lumayan bisa menunjang untuk kegiatan selfie dan update foto-foto kekinian di instagram, biar makin hits.



Selain untuk menunjang kegiatan sehari-hari dalam bidang kuliah, smartphone vivo X3S juga akan membantu dalam hal hiburan nih.  Smartphone  android vivo X3S memberikan teknologi Hi-Fi DAC yang menggunakan Chip ES9018 MK2 dari ESS Corp. Teknologi ini menjadikan vivo X3S dapat memainkan suara lebih dari 127dB S/N dan kurang dari -120dB distorsi suara. Jadi saat nunggu seseorang atau saat ngerjain tugas translate jurnal, saya bisa sambil menikmati lagu-lagu dengan suara yang jernih dan mendetail.  


Saya juga bisa memilih dan membuat palylist sesuai dengan mood saya melalui Scene Music Mode. Jadi kalau mau muter lagu pas lagi galau, atau lagi bahagia jadi lebih cepat.




Spesifikasi Lengkap Smartphone Android vivo X3S

CPU: Octa-core MTK6592 1.7GHz
OS: Android 4.2.2 (Funtouch OS)
Memory:1G RAM +16 GB ROM

Screen: 5.0 inch IPS Capacitive Muti-touch Screen,1280x720px
3G Network: TD-SCDMA 1880-1920MHz/2010-2025MHz
2G Network: GSM/GPRS/EDGE: 850/900/1800/1900MHz

Audio: 3.5MM headphone jack, Built in Microphone, MP3, AAC, WAV,etc.
Video: AVI,MP4,FLV,3GP,MOV,ASF,MPEG,RMVB,H.263,H.264,etc.

Features and highlights:
Octa-core MTK6592 1.7GHz
Wi-Fi:IEEE 802.11 b/g/n
Micro USB 2.0
Built In GPS & A.GPS
Gyroscope
Bluetooth
USB 2.0
OTG
FM
Gravity Sensor
Light Sensor
Proximity Sensor
3.5 mm Audio Jack
Camera: Back 13.0 mega pixel /flash light/auto focus,Front 5.0 mega pixel
Battery:  Li-ion Bateries 2000 mAh

Color: White, Blue




referensi:
http://vivoglobal.id/product/x3s/
http://deteksigadget.com/2014/08/vivo-x3s-smartphone-ultra-tipis-siap-ke-indonesia.html

Nafilata Primadia
Load comments